Sunday, October 30, 2011

GALERI

Fotografi Itu....

Tulisan dari mk-photography.biz

Berikut adalah sebuah kutipan dari sebuah dokumenter:


"Fotografi adalah sebuah medium seni yang paling mudah untuk dapat menghasilkan karya.

Akan tetapi, fotografi juga merupakan medium seni yang paling susah untuk dapat membedakan seorang fotografer dengan fotografer yang lain."


Fotografi itu mudah. Tapi, Fotografi itu juga susah.

Fotografi adalah sebuah bentuk seni yang lahir karena pengembangan dan gabungan dari banyak sekali teknologi. Sejak awal, perkembangan fotografi adalah hasil dari perkembangan teknologi kimia, teknologi lensa, teknologi mekanik, hingga sekarang, teknologi elektronik.

Seorang fotografer membutuhkan teknologi untuk dapat berkarya.

Jebakannya, pada saat fotografi menjadi sulit, orang berpikir teknologi dapat memperbaiki hasil karya mereka. Kemudian, mereka membeli teknologi yang lebih mahal dan lebih mudah ,hanya untuk kecewa, bahwa alat terbut hanya mempermudah mereka dalam menghasilkan foto yang sama yang dihasilkan oleh alat sebelumnya. Alat mahal mereka, menghasilkan foto yang sama, yang dihasilkan alat murah yang sebelumnya mereka miliki.

Tentunya, dengan alat yang lebih baik akan menghasilkan background yang lebih blur. Fotonya pun lebih tajam. Akan tetapi, komposisi, angle, moment, dan (yang lebih penting) konsep yang dihasilkan, tetaplah sama.

Lalu, setelah alat tidak bisa disalahkan, mereka menyalahkan fotografinya itu sendiri.

Padahal, fotografi tidak pernah salah. Fotografi jujur. Cahaya tidak pernah bohong.

Perbedaan sebuah foto bagus dengan foto yang istimewa ada di penglama sang fotografer itu sendiri. Dari pengalaman, seorang fotografer dapat melihat arah datangnya cahaya, melihat background yang ramai atau sepi, melihat dengan sudut yang berbeda, merasakan suasana yang ada sehingga bisa antisipasi moment yang paling baik, dan lain lain. Pengalaman lah yang lebih berbicara.

Kamera kita (dan alat foto yang lain) tidak akan merubah secara signifikan, kualitas foto kita.

Berpikir bahwa kamera kita dapat merubah kualitas foto kita, sama anehnya dengan pikiran seorang pelukis yang merasa lebih baik dengan kuas dan cat yang lebih mahal....

Untuk bisa menghasilkan foto yang baik, hanya ada 3 pilihan.... motret, motret dan setelah merasa cukup, motret lagi. Hanya dengan terus motret, kualitas foto kita dapat berkembang.

Sehingga kabar baiknya, selama kita punya keinginan untuk selalu belajar, bereksperimen, dan berbuat salah (lalu belajar dari kesalahan tersebut), fotografi kita akan berkembang. Fotografi kita akan semakin diakui.

Kita hanya perlu sabar, dan terus motret......

Tulisan dari mk-photography.biz

hello world

post pertama